Cerita Cinta KKM XXXVI FT UB

Bismillahirrahmaanirrahiim
Cinta, malam telah berganti, lima hari terasa mati tapi tidak untuk nutrisi hati. Pengakuan dosa telah berakhir, pagi ini adalah pagi terakhir untuk mengenang semacam garis regenerasi. Semua bergelora menggemparkan bumi yang telah basah oleh guyuran hujan, menatap asa masa depan, menyibak satu persatu awan hingga terbuka cahaya terang.

Riuh gemuruhnya, bersenandung tangis dan tawa, biru mengharu menjadi satu, ya, kini mereka satu keluarga. Tiga elemen yang akan pincang jika salah satunya tidak ada. Sebuah kesatuan yang sakit jika dalam visi pribadinya berbeda . Inilah kami...generasi-generasi mendatang, membirukan almamater dengan nilai--nilai keteknikan.

1...2...3...Ini bukan sekedar hitungan, bukan sekedar angka yang bebas ditertawakan. Ini jiwa kami, jiwa kebersamaan yang tidak akan pernah lepas dari kata "Teknik". 1...2...3...TEKNIK!!! 

*sedang berlanjut kegiatan...
Bumi KKM XXXVI, 2 April 2014
Vita Ayu Kusuma Dewi

Comments

  1. bagaimana kita harus slslu sabar dalam menghadapi segala cobaan

    ReplyDelete
  2. bersabarlah dan apapun yang terjadi kuatkan kesabaranmu :)

    ReplyDelete

Post a Comment

Komentar dimoderasi, yuk sambung silaturahim, saya akan langsung berkunjung balik ke sahabat semua ^^