Bismillahirrahmaanirrahiim
Aku percaya akan setiap rencana-Nya dan takdir-Nya yang tak terduga, sebab semuanya terasa membuat kehidupanku berwarna dengan segala nikmat-Nya.
Setiap ada duka yang membuatku mengurai air mata, selalu ada Allah dengan segala kejutannya yang menyeka. Bahkan saat aku terjatuh tanpa ada yang peka, hanya Dia yang aku punya.
Terlalu sering Dia mengulurkan bantuan-Nya sedangkan aku terkadang pura-pura tak mengingat-Nya.Betapa aku telah banyak mengkhianati-Nya namun tak pernah sedikitpun aku ditinggalkan-Nya.
Allah, terima kasih atas segala rencana yang sungguh sangat dramatis dan romantis, termasuk hari ini, yang awalnya tak punya harapan, menjadi sebuah kenyataan yang sulit diungkapkan dalam kebahagiaan.
Aku percaya..tak akan pernah Allah membiarkanku terus menangis tanpa jeda. Allah akan menunjukkan Kuasa-Nya dalam segala suasana.
Selamat pagi, selalu kurahap langkah ini diridhoi, istiqomah dijalan Ilahi hingga aku kembali kepada-Nya nanti.
Katakanlah (Muhammad), "Wahai Tuhan pemilik kekuasaan, Engkau berikan kekuasaan kepada siapapun yang Engkau kehendaki, dan Engkau cabut kekuasaan dari siapapun yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan siapapun yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan siapapun yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sungguh, Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu" [QS.3:26]
***
Puri Fikriyyah, 27 Desember 2015
Vita Ayu Kusuma Dewi
Comments
Post a Comment
Komentar dimoderasi, yuk sambung silaturahim, saya akan langsung berkunjung balik ke sahabat semua ^^